Model Pembelajaran Kooperatif TGT (Team Games Tournament)

Model Pembelajaran Teams Game Tournament (TGT)

A. Dekskripsi Awal Model Pembelajaran
Model pembelajaran yaitu pernecanaan awal atau pola dasar sebuah pedoman dalam merencanakan pembelajaran dikelas saat dikelas dengan terlebih dahulu menentukan perangkat apa saja yang digunakan untuk membantu tercapainya tujuan belajar pada siswa.
Model pembelajaran nuga dapat diartikan sebagai pedoman dalam menentukan pola dasar dalam pembelajaran. Acuan dalam menentukan model pembelajaran yaitu dengan mempertimbangkan model pendekatan pembelajaran yang digunakan.Atau dengan bahasa lain, model pembelajaran adalah kerangka konseptual pembelajaran.

B. Model Pembelajaran TGT
Model pembelajaran TGT (Team Games Tournament) merupakan model pembelajaran kooperatif yang sangat mudah diterapkan dan sangat efektif dalam melibatkan seluruh siswa. Dalam pembelajaran ini aktivitas dilakukan tanpa melihat kesenjangan sosial siswa.Dalam pembelajaran ini diadakan pembelajaran koorperatif dengan tutor sebaya serta mengandung unsur permainan.
Model pembelajaran TGT yang dikembangkan oleh Daved Devries dan Keith Edward ini adalah metode pembelajaran pertama Johns Hopkins. Model Pembelajaran TGT ini membuat siswa belajara kooperatif dan rileks serta bisa menumbuhkan rasa tanggung jawab, bagaimana bersaing sehat, bagaimana tertib dalam belajar serta melatih siswa untuk bekerja sama (team work).


C. Ciri-ciri Model Pembelajaran TGT
Adapun ciri-ciri dari pembelajaran berkelompok yaitu :
1. Pekerjaan siswa dilakukan secara berkelompok kecil
2. Dalam kegiatan pembelajaran ada games toournament
3. Adanya sebuah penghargaan kelompok

D. Langkah-langkah Model Pembelajaran TGT
Sintaks atau tahapan pada pembelajaran kooperatif model TGT ini ada 6 menurut Arends. sintaks (fase) model pembelajaran TGT tersebut adalah :
1. Membentuk kelompok
2. Memberikan Materi
3. Belajar Kelompok
4. Turnament
5. Skor Individu
6. Skor Kelompok
7. Penghargaan

Sedangkan untuk fase atau tahapan yang harus dilakukan guru ketika pembelajran dalam model pembelajaran TGT adalah
1. Menyampaikan Tujuan dan Memotivasi Siswa
Dalam tahap ini, guru menyampaikan tujuan dari pembelajaran dan memotivasi siswa agar bersungguh-sungguh dalam mempelajari materi terkait.
2. Menyajikan Informasi
Pada tahap ini, siswa diberikan informasi mengenai materi baik dalam bentuk bacaan, video atau demonstrasi.
3. Memandu Siswa Untuk Membentuk Kelompok
Dalam tahap ini, siswa dibiimbing untuk membentuk kelompok dengan aturan kelompok ditentukan oleh guru.
4. Membimbing Kelompok
Dalam tahap ini, siswa dibimbing dalam mengerjakan pekerjaan kelompok dan menyemangati serta menghimbau untuk selalu bekerja sama dengan baik pada tiap-tiap kelompoknya.
5. Fase Evaluasi
Pada tahap inilah ciri yang menonojol dari model pembelajaran TGT. Pada tahap ini siswa di berikan waktu untuk mempresentasikan hasil dari kerja kelompok mereka.Dalam fase ini guru juga bisa memberikan sebuah pertanyaan acak, atau sejenisnya dan siswa bisa saling berebut dan berargument dalam menjawab pertanyaan.
6. Fase Pemberian Penghargaan
Pemberian penghargaan dalam sebuah tournament adalah hal yang wajar. Namun hal ini berdampak besar terhadap semangat belajar siswa. Jadi berilah penghargaan kepada siswa mulai dari hal yang terkecil misalnya dengan memberikan skor individu dan kelompok. Kemudian mengumumkan pemenag dalam turnamen tersebut.

Download Button

0 Response to "Model Pembelajaran Kooperatif TGT (Team Games Tournament)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel