RPP SD KELAS 1 TEMA 5 KURIKULUM 2013 REVISI
Sunday, July 7, 2019
Add Comment
(RPP)
Satuan
Pendidikan : SDN SAHABAT GURU
Kelas /
Semester : I (Satu) / 2
Tema 5 : Pengalamanku
Sub Tema 1 : Pengalaman Masa Kecil
Pembelajaran : 2
Alokasi Waktu : 1 Hari
A. KOMPETENSI
INTI (KI)
KI 1 : Menerima dan menjalankan
ajaran Agama yang dianutnya
KI 2 : Memiliki perilaku jujur,
disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi
dengan keluarga, teman dan guru
KI 3 : Memahami pengetahuan
faktual dengan cara mengamati mendengar, melihat, membaca] dan menanya
berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah
KI 4 : Menyajikan pengetahuan
faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis, dalam karya yang
estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia
B. KOMPETENSI
DASAR (KD) & INDIKATOR
Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar (KD)
3.4 Mengenal teks cerita diri atau personal tentang keberadaan
keluarga dengan bantuan guru atau teman dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis
yang dapat diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu pemahaman
4.4 Menyampaikan teks cerita diri atau personal tentang keluarga
secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat diisi dengan
kosakata bahasa daerah untuk membantu penyajian
Indikator
¡ Kembali secara lisan mengenai
peristiwa masa kecil yang telah disampaikan oleh orang tua atau melalui foto
¡ Bercerita
dengan runtun dan menggunakan bahasa indonesia yang baik
PPKn
Kompetensi Dasar (KD)
3.1. Mengenal simbol-simbol sila Pancasila dalam lambang negara
“Garuda Pancasila”
4.1. Mengamati dan menceritakan perilaku di sekitar rumah dan sekolah
dan mengaitkannya dengan pengenalannya terhadap salah satu simbol sila
Pancasila
Indikator
¡ Menentukan simbol
bintang sebagai lambang dari sila pertama Pancasila
¡ Menjelaskan
perilaku di sekitar yang sesuai dengan Pancasila
Matematika
Kompetensi Dasar (KD)
3.1 Mengenal lambang bilangan dan mendeskripsikan kemunculan
bilangan dengan bahasa yang sederhana
3.2 Mengenal bilangan asli sampai 99 dengan menggunakan benda-benda
yang ada di sekitar rumah, sekolah atau tempat bermain
4.1 Mengurai sebuah bilangan asli sampai dengan 99 sebagai hasil
penjumlahan atau pengurangan dua buah bilangan asli lainnya dengan berbagai
kemungkinan jawaban
Indikator
¡ Menuliskan
lambang bilangan sesuai dengan jumlah benda dengan tepat
¡ Membilang
benda sebanyak 21 – 40 dengan menggunakan benda-benda yang ada di sekitar
¡ Menguraikan
jumlah benda dalam puluhan dan satuan
C. MATERI
PEMBELAJARAN
¡ Pengalamanku
Bercerita tentang Masa Kecil
¡ Pengalamanku
Berbagi
D. KEGIATAN
PEMBELAJARAN
Kegiatan
|
Deskripsi Kegiatan
|
Alokasi
Waktu
|
Pendahuluan
|
¡
Guru memberikan salam dan mengajak
semua siswa berdo’a menurut agama dan keyakinan
masing-masing.
¡
Guru mengecek kesiapan diri
dengan mengisi lembar kehadiran dan memeriksa kerapihan pakaian, posisi dan tempat
duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran.
¡
Menginformasikan tema yang
akan dibelajarkan yaitu tentang ”Pengalamanku”.
¡
Guru menyampaikan tahapan
kegiatan yang meliputi kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi,
mengomunikasikan dan menyimpulkan.
|
10
menit
|
Inti
|
¡
Siswa diminta untuk mengumpulkan foto masa kecil yang telah
dibawa dari rumah.
¡
Jika ada yang tidak punya, maka diminta untuk menceritakan cerita masa kecil seperti yang telah disampaikan oleh orang
tuanya. (mengkomunikasikan)
¡
Siswa bermain tebak gambar masa
kecil. (mengasosiasi)
¡
Siswa diperlihatkan foto mereka secara acak dan meminta siswa
menebak foto siapakah tersebut.(mengasosiasi)
¡
Siswa yang fotonya dapat
ditebak, diminta maju ke depan untuk
menceritakan foto tersebut.
¡
Siswa mengajukkan pertanyaan tentang foto atau cerita masa kecil. (menanya)
¡
Siswa yang telah mendengarkan diberi kesempatan untuk mengajukan pendapat mengenai cerita temannya. (mengkomunikasikan)
¡
Demikian seterusnya sampai seluruh siswa memperoleh giliran untuk tampil
bercerita.
¡
Setelah semua siswa bercerita, ajak siswa untuk selalu mensyukuri berbagai peristiwa yang telah dialami baik menyenangkan
maupun kurang menyenangkan. Setiap peristiwa yang kita alami adalah kasih
sayang Tuhan terhadap manusia.
¡
Siswa menunjukkan simbol Pancasila sebagai penerapan ajaran ketuhanan Yang
maha Esa.
¡
Siswa menyebutkan makanan atau mainan yang mereka sukai saat masih kecil.
¡
Guru menunjukkan tiga buah kantung yang masing- masing berisi bola plastik, permen, dan stik es krim.
¡
Siswa menebak jumlah benda yang terdapat di dalam kantong tersebut. (mengasosiasi)
¡
Guru mencatat di papan tulis jawaban yang diberikan siswa.
¡
Siswa menghitung bersama – sama jumlah benda yang ada dalam kantung, lalu
melingkari jawaban di papan tulis yang
menunjukkan jumlah benda.
¡
Minta siswa untuk mengerjakan latihan soal di buku siswa.
¡
Siswa berdiskusi mengenai berbagai pengalaman yang telah di alami pada saat masih kecil, baik yang menyenangkan
maupun kurang menyenangkan. (mengumpulkan informasi)
¡
Siswa dibimbing untuk mensyukuri berbagai peristiwa yang telah
dialami, baik menyenangkan maupun kurang menyenangkan.
¡
Kemukakan bahwa bersyukur merupakan salah satu bentuk pengalaman
sila pertama “Ketuhanan Yang Maha Esa”.
|
30
Menit X 35 JP
|
Penutup
|
¡
Bersama-sama
siswa membuat kesimpulan / rangkuman hasil belajar selama sehari
¡
Bertanya
jawab tentang materi yang telah dipelajari (untuk mengetahui hasil
ketercapaian materi)
¡
Guru
memberi kesempatan kepada siswa untuk menyampaikan pendapatnya tentang
pembelajaran yang telah diikuti.
¡
Melakukan
penilaian hasil belajar
¡
Mengajak
semua siswa berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-masing (untuk mengakhiri kegiatan pembelajaran)
|
15
menit
|
E. SUMBER DAN
MEDIA PEMBELAJARAN
¡ Buku Pedoman Guru Tema : Pengalamanku Kelas 1 (Buku Tematik
Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013).
¡ Buku Siswa Tema : Pengalamanku
Kelas 1 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan
dan Kebudayaan, 2013).
¡ Foto siswa
saat masih bayi atau balita (ingatkan siswa untuk membawa foto pada pertemuan sebelumnya).
¡ Benda-benda
seperti bola plastik, permen, dan stik es krim sebanyak 40 buah.
F. PENILAIAN PROSES DAN HASIL BELAJAR
1. Unjuk Kerja
Rubrik Menceritakan Hasil Diskusi
tentang Pengalaman Masa Kecil
Kriteria
|
Baik
Sekali (4)
|
Baik (3)
|
Cukup (2)
|
Perlu
Bim-bingan (1)
|
Penggunaan
bahasa
|
Siswa mampu
menceritakan kembali isi foto yang dibawa dengan mengggunakan bahasa
Indonesia yang baik
|
Siswa mampu
menceritakan kembali isi foto yang dibawa dengan mengggunakan bahasa
Indonesia dan sesekali diselingi dengan penggunaan bahasa daerah
|
Siswa mampu
menceritakan kembali isi foto yang dibawa dengan mengggunakan bahasa
Indonesia, tetapi masih lebih banyak menggunakan bahasa daerah
|
Siswa
menceritakan kembali isi foto yang dibawa dengan bantuan penuh dari guru
|
2. Latihan tertulis
(lembar kerja di buku siswa)
Setiap
soal yang benar mendapatkan 2 poin. Total skor:
2 x 5 = 10.
3. Observasi
Lembar Pengamatan Diskusi
Kriteria
|
Terlihat
(ü)
|
Belum
Terlihat (ü)
|
Partisipasi
dalam mengemukakan pendapat
|
||
Partisipasi
dalam bertanya
|
||
Partisipasi
dalam menjawab pertanyaan
|
Mengetahui
Kepala SDN SAHABAT GURU
SENIOR GURU, M.Pd
NIP. 19620000 000000 0 000
|
Mesuji , 2019
Guru Kelas 1
SAHABAT GURU, S.Pd
NIP. 19620000 000000 0 001
|
Silahkan download File wordnya disini
0 Response to "RPP SD KELAS 1 TEMA 5 KURIKULUM 2013 REVISI"
Post a Comment